Wawancara dengan Najwa Shihab Maklumi Dirinya Dinilai Tegas, Prabowo Subianto: Aslinya Sangat Lembut

- Pewarta

Jumat, 30 Juni 2023 - 18:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan wawancara eksklusif dengan Najwa Shihab di program Mata Najwa pada Jumat, 30 Juni 2023. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan wawancara eksklusif dengan Najwa Shihab di program Mata Najwa pada Jumat, 30 Juni 2023. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

HARIANINDONESIA.COM – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengatakan di balik penilaian orang tentang dirinya yang tegas, ia adalah sosok yang lembut.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

Hal tersebut dikatakan Prabowo saat menghadiri program ‘Mata Najwa’ yang tayang di kanal YouTube milik jurnalis senior, Najwa Shihab, Jumat, 30 Juni 2023.

Pada moment tersebut, Najwa Shihab meminta tanggapan Prabowo Subianto atas persepsi masyarakat tersebut.

Nana, sapaan akrab jurnalis tersebut, mengatakan Prabowo Subianto lekat dengan kesan keras dan meletup-letup.

Menjawab pertanyaan itu, Prabowo Subianto memaklumi kesan tersebut.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Tanggapi Soal Buzzer yang Sebarkan Perpecahan, Prabowo Subianto: Rakyat Indonesia Tidak Suka

Prabowo Subianto mengatakan kehidupan sebagai prajurit barangkali membuatnya terlihat tegas dan keras, namun ia memastikan hal itu tidak sepenuhnya mewakili karakternya.

“Bagaimana pun, riwayat saya kan sebagai prajurit, tentara. Prajurit itu, tentara itu, hidupnya keras. Saya apalagi lama sekali di pasukan tempur,” kata Prabowo.

“Jadi mungkin persepsinya Prabowo itu keras, Prabowo itu seram. Kan, saya enggak serem sekarang, ya kan?” jawab Prabowo disambut riuh penonton.

“Jadi, Prabowo yang asli itu, enggak seram?” ujar Najwa Shihab.

“Iya, enggak seram,” tutur Prabowo Subianto.

“Lembut hati? Kalem?” tanya Najwa Shihab.

“Sangat lembut,” jawab Prabowo Subianto, disambut riuh penonton.

Selain itu, dari wawancara itu juga terungkap bahwa Prabowo adalah orang yang mudah tertawa dan terharu.

Prabowo Subianto mengatakan dirinya bisa tepingkal-pingkal dengan humor sekecil atau sereceh apa pun.

“Saya juga ini orang yang cepat terharu, terus terang saja. Kalau saya lihat sesuatu yang membanggakan.”

Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

“Kalau saya ingat anak buah saya yang gugur. Saya hanya satu, saya tidak suka lihat penderitaan,” jelas Prabowo Subianto .

Dalam gelar wicara berdurasi nyaris dua jam tersebut, Prabowo menyampaikan pandangannya terkait banyak hal.

Prabowo Subianto juga menanggapi sejumlah pertanyaan publik yang selama ini belum pernah ia jawab.***

Berita Terkait

KPK Jelaskan Soal Mantan Menkumham Yasonna Laoly Dicegah ke Luar Negeri di Kasus Harun Masiku
Ketum Partai Berkumpul Duduk Satu Meja di HUT, Prabowo Subianto Ajak Jaga Persatuan Nasional Bersama
Prabowo Subianto Panggil 100+ Calon Menteri, Wakil Menteri dan Pimpinan Lembaga, Ini Daftar Lengkapnya
Sejumlah Menterinya Ditunjuk Kembali oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Jokowi Beri Tanggapan
Jadi Menteri Kabinet Prabowo Subianto, Veronica Tan: Semoga Saya Bisa Layani Masyarakat ke Depannya
Survei Indikator Sebut Sebanyak 73,3 Persen Publik Sepakat dengan Pembentukan Koalisi KIM Plus
Dalam Rapat Paripurna di Senayan Puan Maharani Ditetapkan Sebagai Ketua DPR RI Periode 2024-2029
Gibran Sebut Tak Ada Pejanjian Kepemilikan Jet Soal Perjanjian Pemkot Solo dengan Perusahaan Shoppee

Berita Terkait

Kamis, 26 Desember 2024 - 09:21 WIB

KPK Jelaskan Soal Mantan Menkumham Yasonna Laoly Dicegah ke Luar Negeri di Kasus Harun Masiku

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:45 WIB

Ketum Partai Berkumpul Duduk Satu Meja di HUT, Prabowo Subianto Ajak Jaga Persatuan Nasional Bersama

Kamis, 17 Oktober 2024 - 11:16 WIB

Prabowo Subianto Panggil 100+ Calon Menteri, Wakil Menteri dan Pimpinan Lembaga, Ini Daftar Lengkapnya

Rabu, 16 Oktober 2024 - 08:27 WIB

Sejumlah Menterinya Ditunjuk Kembali oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Jokowi Beri Tanggapan

Selasa, 15 Oktober 2024 - 14:25 WIB

Jadi Menteri Kabinet Prabowo Subianto, Veronica Tan: Semoga Saya Bisa Layani Masyarakat ke Depannya

Berita Terbaru